Sebagai tempat menghimpun ide yang out of the box oleh insan ADHI sejak 2020, ADHI ICon telah melahirkan inovasi yang telah diimplementasikan dan memiliki dampak sangat baik bagi lingkungan ADHI. Di tahun 2024, ADHI ICon hadir kembali kembali dengan mengusung tema Environmental, Social, & Governance yang mengajak mahasiswa untuk aktif berpartisipasi dalam menyampaikan terobosan yang kompetitif dan inovatif. Setiap peserta memiliki kesempatan untuk berkolaborasi bersama ADHI dalam proses pengembangan inovasi sebagai perwujudan pertumbuhan berkelanjutan yang adaptif dan kolaboratif.
ADHI ICon yang telah menginjak ke tahun kedua penyelenggaraannya ini merupakan kompetisi inovasi di bidang konstruksi yang terbuka untuk mahasiswa Perguruan Tinggi di seluruh Indonesia. Ide Inovasi yang dikompetisikan dapat berupa kajian, purwarupa, maupun sudah diimplementasikan. 5 ide inovasi yang terpilih sebagai finalist akan menjadi milik ADHI dan berpotensi untuk kolaborasi bersama dalam pengembangannya.
Inovasi dalam teknologi dan metode konstruksi yang ramah lingkungan.
Keselamatan kerja dan keterlibatan masyarakat dalam proses bisnis Adhi Karya.
Inovasi penggunaan keuangan kreatif sebagai sarana pembiayaan proyek.
Ada beberapa pertanyaan yang sering diajukan peserta lomba ke kami panitia, yang bisa membantu anda.